Peringati Maulid Nabi, Gus Yani Ajak Masyarakat Gresik Cinta Pada Rasulullah SAW

GresikSatu | Memasuki bulan Robi’ul Awal, umat Islam ramai menggelar peringatan besar diberbagai daerah. Begitu pula Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menggelar peringatan maulid nabi di Pendopo Alun-alun Gresik pada Kamis (13/10/22).

Kegiatan digelar meriah sebagai bukti rasa syukur dan cinta pada baginda Rasulullah saw. Sebagai bagian acara, Terdapat banyak pedagang kuliner yang menjajakan masakan andalan buatannya.  

Peringatan maulid nabi oleh Jama’ah Pedopo Gus Bupati dihadiri para habaib dan seluruh jajaran pengurus Pemerintah Daerah. Serta masyarakat umum sekitar. 

Tidak hanya menyediakan stand makanan, terdapat pula alat rumah tangga yang dipajang dalam perayaan bulan kelahiran Rasulullah. Antusias warga terlihat detik mahallul qiyam dimomen berebut hadiah.

Gus yani berharap dapat mengadakan lagi ditahun mendatang, dengan lebih banyak undangan dan kegiatan kali ini dilimpahi keberkahan.

“Semoga rangkaian kegiatan hari ini diberi limpahan keberkahan dan berharap menjadi agenda rutin selanjutnya,” katanya

Acara tidak hanya diisi dengan maulid dan ceramah saja, terdapat juga santunan anak yatim kepada adik-adik yang kurang beruntung.

“Saya bersyukur dapat memperingati hari kelahiran nabi dan memberi manfaat pada masyarakat sekitar,” tambahnya

Ia juga meminta maaf atas ke absennya Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dalam acar maulid nabi ini, dikarenakan sedang mengikuti kunjungan di tempat lain. (ovi/aam)

Reporter:
Tim Gresik Satu
Editor:
Tim Gresik Satu
Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres