BRI Dorong UMKM Naik Kelas Melalui Program Desa BRILiaN

GresikSatu | PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus memperkuat komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di seluruh Indonesia.

Salah satu inisiatif strategis yang dihadirkan adalah Program Desa BRILiaN, yang bertujuan membantu UMKM naik kelas melalui pembiayaan, pendampingan, dan edukasi teknologi digital.

Dalam acara Bazaar UMKM BRILiaN yang diadakan di Taman BRI, Jakarta, salah satu UMKM binaan BRI yang menonjol adalah usaha keripik ubi jalar dari Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.

UMKM ini muncul sebagai solusi atas penurunan harga ubi jalar mentah di wilayah tersebut, dengan memanfaatkan sumber daya lokal dan menciptakan produk bernilai tambah.

Baca juga:  Freeport Gresik Buka Pendaftaran Proyek Smelter, Peluang Karir Terbuka Lebar untuk Warga Manyar

Dengan harga Rp10.000 per kemasan, keripik ini tidak hanya menawarkan cita rasa berkualitas, tetapi juga memberdayakan ibu-ibu rumah tangga setempat yang terlibat dalam proses produksinya.

Pendampingan dari BRI memungkinkan UMKM ini meningkatkan mutu produk dan menjangkau pasar lebih luas melalui ekosistem digital.

Melalui Program Desa BRILiaN juga, BRI menyediakan akses ke platform digital, pemasaran online, dan metode pembayaran QRIS. Selain itu, para mantri BRI secara aktif memberikan edukasi dan konsultasi kepada pelaku usaha mengenai pentingnya transaksi digital untuk efisiensi operasional.

“Dengan dukungan BRI, kami bisa mendapatkan promosi dan penjualan lebih baik,” ujar Sayat, pelaku usaha keripik ubi jalar dari Kubu Raya, Rabu (24/10/2024).

Baca juga:  BRI Kantor Cabang Surabaya Beri Hadiah Mobil untuk Pemenang Panen Hadiah Simpedes

Sementara itu Senior Executive Vice President (SEVP) Ultra Mikro BRI, Muhammad Candra Utama menyampaikan, keberhasilan UMKM ini menjadi bukti bahwa inovasi berbasis potensi lokal dapat menghasilkan produk berdaya saing.

“Kami yakin dengan pendampingan intensif dan inovasi berkelanjutan, UMKM seperti ini akan menjadi motor penggerak ekonomi lokal dan berkontribusi pada ekonomi nasional,” ujarnya.

BRI berharap Program Desa BRILiaN dapat terus membantu UMKM di berbagai daerah untuk berkembang dan meningkatkan daya saing di era digital.

“Selain pembiayaan, BRI juga fokus pada pelatihan dan penguatan ekosistem bisnis bagi pelaku UMKM agar dapat naik kelas dan berperan signifikan dalam perekonomian Indonesia,” bebernya.

Reporter:
Hilda Azhura
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler

spot_img