Curiga Tiga Truk Parkir di Tol Gresik, Disamperin Petugas Ternyata Sedang Pesta Sabu

GresikSatu | Mohchamad Dedy Ichwanto, seorang sopir truk asal Dusun Karangturi, Desa Karangturi, Kecamatam Lasem, Kabupaten Rembang, harus berurusan dengan kepolisian.

Pasalnya, pria 48 tahun itu kedapatan mengonsumsi sabu saat truk yang dikendarai sedang berhenti di Km 16+600/B ruas Tol Kebomas arah Romokalisari, Surabaya. 

Ia diamankan oleh anggota Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Jatim, saat asik mengonsumsi kristal haram tersebut. Sayang, dua rekan Dedy berhasil melarikan diri meninggalkan truk di lokasi kejadian.

Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim AKBP Imet Chaeruddin menjelaskan, pengungkapan kasus itu bermula saat anggota unit 207 menggelar patroli di ruas tol Kebomas arah Romokalisari. Sesampainya di KM 16+600/B, anggota mencurigai tiga truk tronton yang terparkir berururutan di lokasi.

Baca juga:  Selamat! Imam Junaidi Kusumo Terpilih Jadi Ketua Umum Suporter Ultras Gresik 

“Kecurigaan anggota kami bertambah saat melihat kaca samping truk tertutup rapat dan ditutupi kain baju. Selain itu, terlihat aktivitas aneh dari tiga orang yang tidak wajar,” ungkapnya, Jumat (13/9/2024).

Selanjutnya, petugas mendekati truk untuk memastikan situasi sebenarnya. Benar saja, tiga sopir truk tersebut sedang asik pesta sabu-sabu. “

“Anggota pun gerak cepat mendekati truk itu untuk mengamankan pelaku,” jelasnya. 

Sayang, dua rekan tersangka Dedy berhasil melarikan diri. Keduanya kabur melalui pintu sebelah kiri dan berlari menyebrang ke jalur berlawanan. 

“Dua orang yang lain membuka pintu kiri kabur menyeberang jalan dan hampir tertabrak kendaraan yang melintas,” tandasnya. 

Tiga truk yang ada di lokasi juga turut menjadi barang bukti dalam kasus tersebut.

Baca juga:  Sopir Ngantuk, Mobil Avanza Tabrak Warkop di Manyar Gresik

“Dari lokasi, ditemukan satu alat bong sabu beserta satu poket berisi sekitar 0,2 gram sabu, pipet korek api, dua HP milik tpelaku yang melarikan diri, dan KTP milik pelaku atas nama Moh Dedy Ichwanto,” paparnya. 

“Sedangkan hasil penggeledahan ulang di truk wing box Nopol B 9634 HA ditemukan juga dua poket sisa sabu, beserta sedotan untuk menghisap sabu,” tambahnya.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler