Era Teknologi, Ketua DPRD Gresik Tekankan Pentingnya Aktualiasasi Media Massa 

GresikSatu | Ketua DPRD Kabupaten Gresik Much Abdul Qodir menekankan, pentingnya media massa mainstrem untuk menyajikan informasi di tengah menjamurnya media sosial. Hal ini karena seiring menjamurnya media sosial yang cenderung tidak valid menyajikan informasi.

“Ini menjadi tantangan bagi kita (DPRD Gresik) bersama para wartawan. Bagaimana nanti kedepannya peran media massa memberikan aktualisasi penyampaian berita di era kemajuan teknologi ini,” ucapnya, dalam puncak HPN yang diadakan PWI Gresik.

Legislator F-PKB ini menjelaskan, di media sosial banyak sekali informasi tanpa ada filter kebenarannya. Bahkan, tidak sedikit masyarakat mengadukan permasalahan hingga aspirasi di media sosial kepada pemerintah.

Baca Juga : Puncak HPN Gresik 2022, PWI Gresik Berikan Penghargaan Sejumlah Tokoh Berpengaruh di Bidangnya

“Ini tentu pekerjaan teman-teman pers bagaimana bisa memberikan informasi yang valid, hingga masyarakat benar mendapatkan sosialisasi dan edukasi dari media massa,” jelasnya, Jumat (25/3/2022).

Diakuinya, selama ini DPRD Gresik pun getol melalukan sinergitas bersama kalangan jurnalis dari beberapa media massa. Karena informasi dari media massa sebagian dari aspirasi dan pilar demokrasi.

“Terus memberikan informasi up to date dengan menjernihkan kepada masyarakat Gresik,” pesan Qodir. (Faiz/Sah)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres