Kecelakaan Maut di Gresik, Mobil Rombongan Umroh Tabrak Bus, 4 Orang Tewas di TKP

GresikSatu | Kecelakaan tragis terjadi di ruas Jalan Raya Duduksampeyan, Kabupaten Gresik, Kamis pagi (10/4/2025).

Sebuah mobil yang mengangkut rombongan pengantar jamaah umroh  mengalami selip, oleng, lalu menabrak bus dari arah berlawanan. Empat orang dilaporkan tewas di lokasi kejadian.

Mobil Isuzu Panther bernopol DK-1157-FCL melaju dari arah Lamongan menuju Gresik. Kendaraan tersebut memuat tujuh penumpang, termasuk sopir, yang merupakan keluarga pengantar jamaah umroh.

Setibanya di lokasi kejadian, mobil diduga selip pada ban kiri, lalu oleng ke kanan hingga melewati marka jalan. Dari arah berlawanan, datang Bus Rajawali Indah dengan nomor polisi S-7707-UA yang dikemudikan oleh Suwarno, warga Tuban.

“Saya tadi posisi di tengah, habis narik uang ke penumpang. Tiba-tiba penumpang teriak, lalu bruak, tabrakan terjadi,” ungkap Eko Peakoso, kondektur bus.

Baca juga:  Pria Asal Lamongan Tewas Ditabrak Truk di Duduksampeyan Gresik

Benturan keras tidak terhindarkan. Bagian depan mobil Panther ringsek berat. Suasana di lokasi sempat mencekam saat warga dan pengguna jalan lain berusaha menolong para korban.

“Data awal, empat penumpang mobil meninggal dunia di TKP,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik, Ipda Andri Aswoko.

Tiga penumpang lainnya mengalami luka berat dan dilarikan ke RSUD Ibnu Sina Gresik. Sementara dari pihak bus, sejumlah penumpang luka ringan, termasuk sopir dan kenek yang dikabarkan mengalami patah tulang.

Petugas Satlantas Polres Gresik langsung melakukan olah TKP dan mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan. Arus lalu lintas sempat tersendat karena proses evakuasi berlangsung cukup lama.

Polisi masih mendalami penyebab pasti kecelakaan. Dugaan awal, kondisi jalan yang licin dan kecepatan kendaraan menjadi faktor utama.

Baca juga:  Pulang dari Pengajian, Remaja 16 Tahun Tewas Terlindas Truk di Gresik

“Kami mengimbau pengendara untuk selalu berhati-hati, terutama di jalan-jalan nasional yang padat kendaraan,” pungkas Ipda Andri.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler