Kiai di Gresik Dilaporkan Polisi atas Dugaan Kasus Asusila 

GresikSatu | Seorang Kiai di Kecamatan Dukun, dilaporkan ke polres Gresik, atas dugaan kasus pencabulan ke santrinya sendiri. Kasus ini pun banyak banyak menjadi sorotan, sebab terduga pelaku yang juga pengasuh pesantren.

Dari informasi yang dihimpun, santriwati dalam hal ini disebut korban, mengalami trauma berat. Ia bahkan mengalami kasus serupa sebelum di pesantren tersebut. Ia menjadi korban tetangga sendiri pada tahun 2021.

Sampai akhirnya korban diberi perlindungan, lalu di dikirim belajar di pondok pesanten wilayah Dukun Gresik. Nahasnya di sana (Ponpes) korban malah mengalami kejadian serupa.

Aksi bejat sang kiai itu pun sampai ditelinga orang tua korban. Merasa tidak terima, orang tua korban pun melaporkan kejadian ini ke polisi. Saat ini kasusnya sudah dalam penanganan kepolisian.

Baca juga:  18 Bacaleg Tak Lengkapi Berkas, PSI Gresik Pasrah Punya Satu Bacaleg

Kasat Reskrim Polres Gresik AKP Aldhino Prima Wirdhan mengatakan, kasus sudah dalam penanganan. Pihak polisi juga bakal melakukan serangkaian penyelidikan atas kasus tersebut.

“Iya sudah kita terima laporannya. Saat ini masih penyelidikan,” ungkapnya, Kamis (8/8/2024).

“Masih didalami. Kita masih melengkapi keterangan para saksi dan pemeriksaan psikologi korban,” jelasnya.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler

spot_img