GresikSatu | Kecelakaan lalu lintas tragis merenggut nyawa seorang lansia di Jalan Raya Kedamean, Gresik, Senin malam (14/4/2025).
Korban diketahui bernama Suwadi (76), warga Desa Gempolkurung, Kecamatan Menganti, Gresik.
Peristiwa maut terjadi sekitar pukul 19.00 WIB, melibatkan tiga kendaraan sekaligus. Korban saat itu mengendarai sepeda motor Honda Supra warna hitam dengan nomor polisi L 4087 ZK.
Ia bertabrakan dengan mobil Daihatsu Ayla merah bernopol W 1654 BV yang dikemudikan Tumiran HS, warga Desa Ngrencak, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek.
Tak hanya itu, tubuh korban juga dihantam oleh truk tangki air bernopol W 8472 UL yang dikemudikan Ragil Setiawan, warga Desa Claket, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Kapolsek Kedamean, Iptu Ekwan Hudin menjelaskan, kecelakaan bermula ketika mobil Daihatsu Ayla berjalan mundur dari area parkir toko modern, hendak keluar menuju jalan raya.
“Tiba-tiba dari arah selatan ke utara meluncur sepeda motor Honda Supra, dan langsung menabrak bagian belakang sebelah kiri mobil Ayla,” terang Iptu Ekwan, Selasa (15/4/2025).
Benturan itu menyebabkan korban terpental ke arah kanan jalan. Nahas, dari arah berlawanan (utara ke selatan) melaju truk tangki air, dan menabrak tubuh korban hingga terjadi kecelakaan fatal.
“Korban pun langsung dihantam kendaraan truk tangki dan meninggal dunia di lokasi kejadian,” imbuhnya.
Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RS Anwar Medika untuk keperluan visum. Sementara itu, penanganan lebih lanjut kini ditangani Unit Laka Satlantas Polres Gresik.