Lembah Pendawa di Pasuruan: Wisata Ala Bali dengan Harga Terjangkau

GresikSatu | Sektor pariwisata di Pasuruan berkembang pesat, dengan berbagai destinasi wisata baru bermunculan.

Salah satu yang menarik perhatian adalah Lembah Pendawa, yang dibuka pada akhir 2023. Destinasi ini menawarkan nuansa Bali yang memukau, menjadikannya pilihan sempurna untuk liburan yang berbeda dan menyegarkan.

Sebelum Anda memutuskan untuk berkunjung ke sana, berikut ini adalah informasi penting tentang wisata Lembah Pendawa.

Menghabiskan waktu di destinasi bernuansa Bali ini akan memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan dan penuh kesan!

Spot Foto Terbaik di Lembah Pendawa Pasuruan

Setelah membeli tiket masuk, Anda akan menemukan jembatan tali yang menyenangkan untuk anak-anak.

Tak jauh dari situ, ada flying fox yang melintas di atas taman kelinci dan kambing, membuatnya sempurna untuk kegiatan outbound saat outing class.

Tak perlu khawatir dengan biaya, karena setiap wahana memiliki tarif yang terjangkau.

Jadi, siapapun bisa merasakan serunya petualangan di Taman Pandawa tanpa harus khawatir tentang anggaran.

Bagi yang suka berenang, di Lembah Pendawa Pasuruan juga terdapat kolam renang yang dilengkapi dengan seluncuran seru.

Baca juga:  Spot Terbaik Menikmati Panorama Kaldera Bromo dan Puncak Mahameru

Kolam renang ini strategis berlokasi dekat dengan restoran, tempat terapi ikan, dan Bali van Java, sehingga para pengunjung dapat menikmati makanan lezat sambil mengawasi anak-anak yang bermain air.

Bali van Java adalah salah satu spot utama yang wajib dikunjungi di Lembah Pendawa. Spot ini merupakan replika dari Pura Ulun Danu Beratan Bedugul, Bali.

Bangunan yang mirip pura ini terletak di tengah kolam yang dikelilingi oleh jembatan putih, menciptakan suasana yang memikat dan memesona.

Selain menikmati aura Bali yang khas, pengunjung juga dapat mencoba pengalaman naik perahu keliling danau buatan di Lembah Pendawa Pasuruan.

Meskipun tidak seluas danau aslinya, namun pengalaman ini tetap menyenangkan terutama bagi anak-anak.

Satu perahu dapat menampung hingga 10 orang, sehingga Anda dapat berkeliling dan menikmati pemandangan sekitar bersama keluarga atau teman-teman.

  • Lokasi: Jalan Sedap Malam Nomor 99, Desa Durensewu, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.
  • Jam operasional: setiap hari pukul 07.00—17.00 WIB.
  • Tiket masuk: Rp 15.000.
    • Parkir motor: Rp 3.000.
    • Parkir mobil: Rp 5.000.
    • ATV: Rp 25.000 per 3 putaran.
    • Animal Ride: Rp 15.000.
    • Memancing: Rp 10.000.
    • Kids Ride: Rp 10.000.
    • Melukis: Rp 10.000.
    • Playground: Rp 20.000.
    • Kereta anak: Rp 10.000.
    • Tiket Perahu: Rp 10.000, 2 kali putaran.
Baca juga:  Mengeksplorasi Keindahan Wisata Bukit Tinggi Daramista Sumenep

Fasilitas Wisata Lembah Pendawa Pasuruan

Lembah Pendawa juga dilengkapi dengan area parkir yang luas, mampu menampung berbagai jenis kendaraan mulai dari sepeda motor hingga bus, dekat dengan area parkir sepeda motor, terdapat pusat oleh-oleh yang menjual berbagai macam buah tangan.

Jika ingin acara atau makan, ada restoran di Lembah Pendawa. Menghadap spot Bali van Java, restoran ini semi-outdoor dan menawarkan hidangan Nusantara. Dekat situ ada kedai yang juga menjual tiket perahu, menyediakan mi instan dan minuman hangat.

Dengan beragam fasilitas dan wahana yang ditawarkan, Lembah Pendawa Pasuruan menjadi destinasi wisata yang sempurna untuk keluarga maupun acara spesial.

Reporter:
Hilda Azhura
Editor:
Agus Ismanto
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler