Menikmati Asiknya Naik Perahu Kano di Pantai Selayar Bawean 

GresikSatu | Wisata Bahari Selayar (WBS) di Desa Sungairujing, Kecamatan Sangkapura Pulau Bawean kembali menyuguhkan wahana baru. Namanya perahu Kano.

Menaiki perahu kano wisatawan bisa menikmati keindahan alam dan laut di Pantai. Jangan khawatir saat menaiki, karena tersedia alat pelampung untuk bisa menjaga keselamatan saat bermain ke tengah laut lepas. 

Ketua Pokdarwis WBS Muhet mengatakan, para wisatawan bisa menaiki kano setiap hari di momen liburan ini. Berdayung layaknya menaiki perahu jukong istilah bahasa Bawean. 

“Perahu Kano ini juga menambah permainan dan olahraga,” ucapnya kepada www.gresiksatu.com, Senin (9/5/2022). 

Untuk tarifnya wisatawan hanya mengeluarkan uang Rp 15 ribu untuk menaiki satu perahu kano itu. Dengan durasi waktu 30 menit. “Satu perahu bisa dinaiki orang tua dan anak-anak,” ujarnya.

Baca Juga : Niat Maling di Rumah Janda, Aksi Gagal Karena Nafsu Melihat Pemilik Rumah

Dikatakan, sejauh ini pihaknya banyak menerima respon positif tentang fasilitas kano itu. Bahkan wisatawan meminta untuk menambah lebih banyak lagi perahu Kano. 

Selain itu, Muhet tak menampik tentang akses jalan menuju wisata sangat sempit. Hanya bisa dilalui satu mobil. Jika ada kendaraan roda empat jalan menjadi macet.

Namun pihaknya saat ini sudah melakukan peningkatan akses pelabaran jalan menuju wisata. “Sudah 50 % untuk pelebaran jalan menuju WBS,” ujarnya. 

Sekedar informasi, untuk masuk wisata pantai Selayar wisatawan lebih dulu ditarik tarif masuk Rp 5 ribu rupiah. Anak dibawah umur 15 tahun Rp 3 ribu.

Wisatawan langsung bisa menikmati  beberapa fasilitas Instagramable, serta bisa rekreasi menikmati es degan dan Umkm sekitar pantai. (faiz/aam)

Rekomendasi Berita

Advertisement

Gresik Gres