Nikmati Cita Rasa Kopi Saring di Warung Cak Shodi Gresik

GresikSatu | Kabupaten Gresik, yang terkenal dengan banyaknya warung kopi, menawarkan pengalaman unik bagi para pecinta kopi di Warung Kopi Cak Shodi.

Terletak di Desa Pongangan, Kecamatan Manyar, warkop ini telah menjadi favorit bagi banyak pengunjung berkat cita rasa kopi saringnya yang khas. Penyajiannya pun unik, kopi cangkir disajikan dengan penyaringan untuk memisahkan ampas kopi.

Dengan harga terjangkau hanya Rp 7 ribu per gelas, pengunjung dapat menikmati secangkir kopi yang disajikan dengan cara tradisional. Kopi saring ini dibuat dari biji kopi yang ditumbuk kasar, memberikan sensasi berbeda dibandingkan dengan kopi biasa yang sering disajikan di tempat lain.

Yoga, salah seorang pengunjung setia, mengungkapkan bahwa ia menyukai kopi di Cak Shodi karena rasanya yang berbeda dan unik.

Baca juga:  Bejat! Pelaku Pembuatan Konten Pornografi Keponakan Gresik, Ternyata Diproduksi Saat Korban Sedang Tidur

“Setiap kali saya menikmati kopi di sini, ada sesuatu yang istimewa. Setelah disajikan, kopi ini akan naik ke permukaan gelas dalam beberapa menit, menambah daya tariknya,” jelasnya, Minggu (19/10/2024).

Hal senada disampaikan oleh Yuan, warga setempat yang telah menjadi pengunjung tetap sejak menyelesaikan kuliah. Menurutnya, rasa kopi di Warung Cak Shodi memiliki kekuatan dan keunikan tersendiri, yang membuatnya selalu kembali lagi.

“Kalau tidak ngopi ke Cak Sodi rasanya seperti belum ngopi. Ini energi untuk segala hal sebelum beraktifitas,” bebernya.

Warung Kopi Cak Shodi sudah beroperasi sejak tahun 1989 dan buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 23.00. Dengan suasana yang nyaman dan ramah, tempat ini menjadi pilihan ideal untuk menikmati secangkir kopi sambil bersosialisasi dengan teman atau keluarga.

Baca juga:  Warkop Haji Anto Titik Balik Mewujudkan Hajat Politik para Politisi

Bagi Anda yang mencari pengalaman kopi yang berbeda dan nikmat, Warung Kopi Cak Shodi di Gresik adalah tempat yang wajib dikunjungi. Rasakan sendiri kelezatan kopi legendaris yang telah memikat hati banyak orang selama lebih dari tiga dekade.

Reporter:
Mifathul Faiz
Editor:
Aam Alamsyah
Rekomendasi Berita

Advertisement

Terpopuler