GresikSatu | Kelan sembilang merupakan jenis masakan berkuah dengan rasa asam, pedas, gurih, segar dan lembut sekaligus kenyal dari ikan sembilang.
Kuliner khas Gresik ini sudah dikenal bertahun-tahun dan menjadi menu favorit tidak hanya bagi masyarakat Gresik sendiri, tetapi juga masyarakat dari luar Gresik.
Berikut resep kelan sembilang, yang bisa anda coba dari rumah.
Resep Kelan Sembilang
Bahan-bahan:
- 1 ekor ikan sembilang ukuran sedang
- 4 buah asam hijau/mentah
- 6 cm kunyit
- 3 cm Jahe
- 3 cm Lengkuas
- 2 buah kemiri
- ½ sendok teh ketumbar
- ¼ sendok teh jinten
- 2 cm kencur
- 8 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit atau sesuai selera
- 3 lembar daun jeruk
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
- Daun bawang
- Sedikit santan cair
Cara Memasak:
- Bersihkan ikan sembilang, lalu potong-potong dan beri garam serta perasan jeruk nipis secukupnya untuk menghilangkan lendir ikan
- Rebus asam buah/asam mentah hingga lunak
- Haluskan semua bahan-bahan (bawang merah, bawang putih, cabai, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar, jinten, kemiri, dan kencur)
- Campurkan semua bahan-bahan yang sudah dihaluskan beserta asam buah lalu beri air dan peras diatas saringan
- Masukkan garam, kaldu, gula, dan daun jeruk ke dalam kuah
- Masak kuah hingga mendidih
- Cuci kembali ikan sembilang lalu masukkan ke dalam kuah yang sudah mendidih
- Taburi irisan daun bawang ke dalam kuah
- Setelah ikan sembilang matang dan empuk, tuang santan cair secukupnya sambal terus diaduk hingga matang
- Kelan ikan sembilang siap disajikan dan dinikmati dengan nasi putih hangat
Demikian resep kelan ikan sembilang khas Gresik yang bisa anda praktekkan di rumah, selamat mencoba!