GresikSatu | Warga Desa Bedanten, Kecamatan Bungah, Gresik, digemparkan dengan penemuan mayat seorang nelayan di tepi Sungai Bengawan Solo pada Senin pagi (2/12/2024).
Korban diketahui bernama Junaidi (54), seorang warga setempat yang sehari-hari berprofesi sebagai nelayan.
Kapolsek Bungah, AKP Moch Suja’i, mengatakan bermula saat istri korban mencari korban yang tak kunjung pulang dari melaut Minggu malam (1/12/2024).
Setelah dilakukan pencarian, korban ditemukan dalam posisi telentang dekat perahunya di tepi sungai sekitar pukul 07.30 WIB.
“Setelah ditemukan, warga bersama petugas segera melakukan evakuasi terhadap korban,” ujar AKP Moch Suja’i.
Dari hasil pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Namun, berdasarkan keterangan keluarga, korban memiliki riwayat penyakit diabetes.
“Diduga penyakit tersebut menjadi faktor utama penyebab meninggalnya Junaidi,” jelasnya.
Sebelum meninggal, Minggu malam sekitar pukul 23.00 WIB, Junaidi diketahui meninggalkan rumah untuk melaut menggunakan perahu kecilnya.
Namun, hingga pagi, ia tak kunjung pulang, sehingga istrinya memutuskan untuk mencarinya.
Setelah dievakuasi, jenazah korban dibawa ke RSUD Ibnu Sina Gresik untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Pihak keluarga telah menerima peristiwa ini sebagai musibah dan menyatakan tidak akan menuntut pihak lain.
“Keluarga sudah membuat pernyataan resmi dan menerima kejadian ini sebagai takdir,” tutup AKP Moch Suja’i.